Suasana Khidmat Shalat Idul Fitri 1446 H di Masjid Jabal Rahmah, Botto Lita Sidrap
Sejak malam takbiran, suara takbir menggema dari masjid dan rumah-rumah warga, menciptakan atmosfer penuh kebersamaan. Pagi harinya, jamaah mulai berdatangan dengan mengenakan pakaian terbaik mereka, mencerminkan semangat Idul Fitri sebagai momen penyucian diri dan perayaan kemenangan setelah sebulan berpuasa.
Pelaksanaan Shalat Idul Fitri dipimpin oleh Ustadz Afriyono Asran, yang
dengan suara merdunya membimbing jamaah dalam shalat yang penuh kekhusyukan.
Sebelumnya, H. Abdul Gani, S.Pd., selaku pengurus masjid, memberikan laporan
singkat mengenai kondisi keuangan masjid dan mengucapkan terima kasih kepada
para donatur yang telah berkontribusi dalam pembangunan Masjid Jabal Rahmah.
Setelah shalat, Ustadz Jamaluddin, S.Pd.I., menyampaikan khutbah Idul Fitri yang mengingatkan jamaah akan pentingnya menjaga tali silaturahmi, mempererat ukhuwah Islamiyah, serta menjadikan Idul Fitri sebagai momentum untuk saling memaafkan dan meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.
Dalam kesempatan ini, turut dibacakan sambutan seragam dari Bupati Sidrap, Syaharuddin, yang menekankan pentingnya kebersamaan dalam membangun daerah. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dalam mewujudkan Sidrap yang lebih maju dan sejahtera.
“Idul Fitri adalah hari kemenangan, di mana kita mengagungkan asma Allah dan mensyukuri segala nikmat-Nya. Mari kita jadikan momen ini untuk mempererat persaudaraan dan bersama-sama membangun Sidrap yang lebih baik,”
Bupati juga menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam menjalankan berbagai program unggulan, seperti peningkatan kesejahteraan ASN dan perangkat desa, kenaikan tunjangan bagi imam masjid dan guru mengaji, serta penguatan sektor pertanian dan ketahanan pangan. Program BPJS Kesehatan gratis yang telah mencapai 82% juga terus diupayakan hingga cakupan penuh bagi masyarakat Sidrap.
Setelah shalat dan khutbah, suasana haru dan kebersamaan semakin terasa saat jamaah saling bersalaman, bermaaf-maafan, dan melantunkan shalawat. Warga tampak antusias dalam menjalin silaturahmi, mencerminkan nilai-nilai persatuan yang kuat di tengah masyarakat.
Shalat Idul Fitri di Masjid Jabal Rahmah, Botto Lita, bukan sekadar ibadah tahunan, tetapi juga menjadi simbol persaudaraan dan semangat gotong royong yang terus terjaga. Dengan kebersamaan ini, diharapkan masyarakat Sidrap semakin solid dalam membangun daerah dan meningkatkan kesejahteraan bersama. Selamat Hari Raya Idul Fitri, Minal Aidin Wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin.(win)